Bolu ‘Vidi Vini Vici’ Dijamin Bukan Kue Murahan, Ingin Tahu Harganya?

Vidi Aldiano dan Besbarani, mamanya memamerkan kue bolu Vidi Vini Vici.

iniSURABAYA – Setelah Zaskia Sungkar dan Oki Setiana Dewi bersama sang adik, Ria Ricis mengemas kuliner bagi masyarakat Surabaya, kini menyusul Vidi Aldiano.

Makanan yang ditawarkan Vidi adalah kue bolu yang diberi nama Vidi Vini Vici yang artinya diplesetkan menjadi ‘datang, lihat, rasakan’.

Untuk edisi perdana, Vidi mengaku merilis lima varian rasa yaitu cokelat, keju, berry, red velvet, serta lemont dan mint.

“Kalau keju itu kesukaan mama. Mama orangnya ‘gila keju’ banget,” ungkap Vidi sesaat sebelum melayani penggemarnya.

Sulung dari dua bersaudara ini tak menutup kemungkinan untuk menambah varian rasa setelah nanti melakukan evaluasi dari rilisan perdana ini.

Vidi Aldiano (pakai topi) memberi semangat kru yang menjaga gerai Vidi Vini Vici.

“Tambah rasa pasti. Sekarang lima dulu biar masyarakat tidak bingung memilihnya,” cetus cowok kelahiran Jakarta, 29 Maret 1990 ini.

Menurut Vidi, usaha kuliner ini bukan yang pertama. Sebelumnya dia sudah mulai buka restoran di Jakarta.

“Untuk jualan kue ini yang pertama dan saya pilih Surabaya buat jualan bolu spesial ini,” tegasnya.

Kue bolu sengaja dipilih jadi bahan yang ditawarkan ke penikmat kuliner Surabaya. Sebab, Vidi mengaku dirinya penggemar makanan yang manis.

“Bentuknya seperti donat tapi ukurannya lebih besar. Donat besar ini di luar negeri sudah banyak, sekarang konsepnya saya bawa ke Indonesia,” tuturnya.

Soal harga yang dipatok kisaran Rp 63 ribu, lanjut Vidi, sebuah angka yang wajar. “Saya ingin ini bukan kue yang murahan. Tapi, tetap terjangkau masyarakat Surabaya,” tandasnya. –din

Pos terkait