iniSURABAYA – Setelah lama vakum dari channel YouTube akibat sakit hipotiroid, Han Yoora kini kembali hadir menyapa penggemarnya lewat beragam aksi. Yang menarik, pada saat bersamaan Yoora juga mengumumkan eksistensinya di komunitas yang diberi nama Helo Indonesia.
Helo Indonesia yang berdiri sejak 21 Maret 2016 ini bukan hanya official fanbase untuk Han Yoora. Helo Indonesia yang digagas oleh Han Yoora bersama sahabatnya, Valeriana Rosmaya ini bahkan berkembang menjadi perusahaan dan komunitas anak muda Indonesia dengan jumlah anggota lebih dari 30.000 member yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.
“Kami bersatu karena punya visi misi yang sama, yaitu inspirasi, semangat, dan berkat,” ungkap Valeriana.
Valeriana yang juga mengelola sebuah perusahaan yang bergerak di bidang home resources management menambahkan, Helo Indonesia kini juga melakukan bebagai kegiatan sosial, seperti charity dan meet & greet.
Kegiatan pertama dilakukan di Surabaya selama dua hari, Sabtu-Minggu (11-12/8/2018). Pada hari Sabtu (11/8) rombongan Han Yoora bersama Valeriana akan menuju Panti Jompo Hargo Dedali.
“Kami akan menghibur dan memberi semangat para penghuni panti jompo ini,” kata Valeriana menambahkan.
Berikutnya, pada Minggu (12/8), Han Yoora akan menyapa penggemarnya lewat acara meet & greet di Hotel Majapahit Surabaya. Lewat acara bertema ‘The Doctors’ ini Han Yoora bersama Valeriana akan merangkul mereka yang punya masalah dalam keluarganya.
“Kami temukan fenomena di lapangan, banyak anak muda yang merasa ter-bully, terbuang dari keluarga sehingga merasa putus asa dan ingin bunuh diri,” ungkap Valeriana.
Selain Surabaya, interaksi Han Yoora bersama penggemarnya ini juga akan digelar di lima kota lainnya di Indonesia, yaitu Jakarta, Malang Bandung, Lampung, dan Pekanbaru. “Intinya melalui kegiatan ini kami ingin memberi dampak positif pada masyarakat, khususnya anak-anak muda,” tandas Han Yoora. dit