Tampil di Konser untuk Anak Penderita Kanker, Ari Lasso : Bisa Memberi Manfaat Bagi Mereka yang Terkena Musibah Itu Jadi Kebanggaan

Once Mekel, Lilo ‘KLa Project’, dan Ari Lasso saat tampil di acara ‘Intimate Concert’ di Ballroom Hotel Golden Tulip Holland Resort, Batu, Jumat (7/9/2018) malam.

iniSURABAYA | BATU – Ari Lasso, Once Mekel, dan Lilo ‘KLa Project’ berhasil membius warga Kota Batu yang menghadiri ‘Intimate Concert’ di Ballroom Hotel Golden Tulip Holland Resort Batu, Jumat (7/9/2018). Selama hampir dua jam musisi ibukota bergantian membawakan komposisi hits mereka.

Once Mekel mengawali aksinya lewat tembang ‘Symphony yang Indah’. Berikutnya disusul Ari Lasso yang melantunkan ‘Arti Cinta’. Seluruh komposisi yang disajikan Once maupun Ari Lasso diiringi permainan gitar Lilo serta tiga musisi lain yang diboyong dari Jakarta.

“Saya yakin semua yang hadir malam ini sangat mengerti arti cinta. Karena pertunjukan musik ini juga wujud kecintaan kita pada anak-anak penderita kanker,” kata Ari Lasso di tengah jeda lagu yang dinyanyikannya.

Pria asal Madiun ini mengaku, tampil di sebuah konser merupakan hal yang biasa. Tetapi, kali ini dia merasakan suasana yang berbeda karena pentas musik itu bisa memberi manfaat bagi orang lain.

“Bisa berkarya, cari duit itu bisa dilakukan dimana saja. Tapi ketika bisa menghibur dan berbagi untuk kebaikan, memberi manfaat untuk mereka yang terkena musibah itu kebanggaan dan menjadi track record tersendiri buat saya,” tandasnya.

Pelantun tembang ‘Badai Pasti Berlalu’ ini menambahkan,”Karena itu pula, ketika saya diminta gabung di acara ini, saya langsung sepakat bahwa saya harus ikut di dalamnya.”

Pertunjukan musik yang disajikan oleh Esa Kreasi ini memang spesial lantaran hasil penjualan tiket akan diserahkan untuk anak-anak penderita kanker Indonesia. “Kami pilih anak penderita kanker, karena mereka yang sakit di usia anak-anak ini dampaknya cukup banyak pada lingkungan keluarganya,” cetus Ernest Rafael, pengeloa Esa Kreasi.

Ditambahkan Ernest, orangtua anak yang sedang sakit kanker ini bisa meninggalkan pekerjaannya lantaran harus merawat anaknya sepanjang hari. “Karena itu, lewat acara ini kami berusaha mengetuk perhatian masyarakat agar simpati dan peduli pada mereka yang sangat membutuhkan,” tegasnya. dit

Pos terkait