Wonderloft Hostel, Hostel Favorit Para Backpacker di Kota Tua Jakarta, Ini Dia Kelebihannya

0
1687

iniSURABAYA – Keberadaan hostel kekinian di Indonesia semakin menjamur dan diminati wisatawan domestik maupun mancanegara. Wonderloft Hostel salah satunya. Hostel yang terletak di Jl Bank No 6 kawasan Kota Tua Jakarta ini menjadi tempat singgah favorit bagi para pelancong.

Tidak hanya lokasinya yang cukup strategis dekat situs bersejarah dan transportasi umum. Hostel ini juga menawarkan beragam fasilitas untuk para tamunya. Diantaranya adalah, balkon rooftop dan ruang untuk menjemur pakaian di lantai dua. 

Sementara di lantai satu terdapat dapur umum lengkap dengan segala peralatan masak seperti microwave dan kompor. Tersedia pula common room atau ruang tamu, tempat tamu bersantai di sofa sambil nonton televisi.

Tamu tak perlu khawatir bosan karena hostel ini ternyata juga menyediakan bermacam-macam permainan mulai dari board game, kartu, dart, biliar hingga foosball. 

Baca Juga : https://inisurabaya.com/2019/02/wonderloft-hostel-bisa-punya-teman-baru-pengalaman-baru-hingga-jalan-jalan-keliling-jakarta-bareng/

Untuk pilihan kamar, Wonderloft menyediakan beberapa jenis kamar sesuai kebutuhan tamu. Jenis yang paling popular adalah Mixed Dorms, yakni sebuah kamar yang terdiri dari delapan bilik kecil bersusun lengkap dengan kasur, bantal, selimut, lampu baca, stopkontak dan lemari kecil. 

Selain itu ada pula jenis kamar Bunkbed Dorms, Small Twin Room Shared Bathroom, Deluxe Twin Room Shared Bathroom, Deluxe Twin Room Ensuite Bathroom.

Tamu dapat memilih jenis kamar sesuai tingkat privasi yang diinginkan. Bagi solo traveler biasanya lebih fleksibel dan cenderung memilih singgah di Mixed Dorms.

“Tetapi yang grup traveler biasanya mereka lebih menyukai tinggal bersama dalam satu kamar dan tidak campur tamu lain. Untuk itu mereka biasanya pilih Bunkbed Dorms,” kata Rara, selaku tim Wonderloft.  

Jika ingin bermalam di Wonderloft Hostel para pelancong akan dikenakan biaya berkisar Rp 100.000 hingga Rp 250.000.bergantung pada jenis kamar. Harga yang cukup terjangkau untuk hostel yang terletak di kawasan wisata.

Rara menambahkan, dengan harga yang dibayarkan permalamnya sudah termasuk sarapan perorang dan bebas menikmati semua fasilitas yang tersedia di hostel tersebut. sum

Comments are closed.