Penjualan Tiket Day 1 Jazz Traffic Festival Via Online Tembus 1.000 Lembar, Yang Minat Masih Bisa Beli di 3 Ticket Box Ini

0
1218

iniSURABAYA.com – Antusiasme jazz mania Surabaya untuk menikmati Bistar Jazz Traffic Festival benar-benar luar biasa. Hanya dalam sepekan penjualan ticket presale sudah tembus 1.000 lembar yang terjual.

Baca Juga : https://inisurabaya.com/2019/07/dapatkan-harga-khusus-tiket-jazz-traffic-festival-di-acara-ini-panitia-hanya-siapkan-1-000-tiket-all-day/

Pembelian tiket Day 1 presale 2 Bistar Jazz Traffic Festival 2019 via online sudah ditutup pada Kamis (1/8/2019) lalu. Namun untuk tiket Day 2 dan All Day presale 2 masih bisa dibeli via online.

“Setelah saya pantau pembelian via online tiket day 1 sudah tembus 1.000-an,” kata Rommy Febriansyah Ketua Panitia Bistar Jazz Traffic Festival 2019 sebagaimana dikutip dari suarasurabaya.net.

Menurut Rommy, jazz mania masih mempunyai kesempatan mendapatkan tiket Day 1 di tiga ticket box yang disediakan. Tapi tetap dengan kuota yang terbatas.

“Di tiga tiket box masih ada cuma tinggal sedikit kuotanya yang Day 1. Tinggal ratusan saja. Kalau nanti sudah tertutup kuotanya juga kita tutup,” katanya.

Tiket box yang menyediakan tiket Bistar Jazz Traffic Festival 2019 diantaranya Radio Suara Surabaya Jl Wonokitri Besar 40 C Surabaya, M Radio Jl Ngagel Madya 15-15A Surabaya, dan Atlantis Land – Ken Park Jl Sukolilo 100 Surabaya.

Untuk Presale 2 tiket dijual dengan harga Rp 190.000 (one day) dan Rp 350.000 (all day). Nominal ini sudah termasuk tiket masuk Ken Park dan wahana permainan di Atlantis Land.

Sebagaimana diberitakan, Jazz Traffic Festival (JTF) kali ini menampilkan 11 penyanyi dan musisi yang sudah sangat dikenal. Sosok Barry Likumahuwa, Syaharani and The Queenfireworks, Raisa, Tulus, serta Andra and the Backbone bakal mewarnai pentas JTF 2019.

Selain itu masih ada Ardhito Pramono, Yowis Ben, Letto, Dialog Dini Hari, Nidji, dan Sisitipsi. Berbeda dengan sebelumnya, JTF 2019 digeber selama dua hari di Atlantis Land, Kenjeran Park Surabaya pada 14-15 September 2019.dit

Comments are closed.