
Tiga Top Property Consultant

iniSURABAYA.com – Meski pandemi belum belum berakhir, Galaxy Property optimistis penjualan properti pada tahun 2021 mengalami kenaikan menggembirakan. Perusahaan agen konsultan properti ini bahkan meyakini pertumbuhan itu bisa mencapai 70 persen.
Optimisme ini bukan tanpa dasar. Menurut Kennard Nugraha, CEO Galaxy Property, keyakinan itu didukung oleh adanya beberapa faktor, diantaranya adalah stimulus pemerintah.
Selain itu, lanjut Kennard, fakta di lapangan membuktikan adanya kebutuhan konsumen yang meningkat. Faktor pendorong kenaikan penjualan property ini ditekankan Kennard juga lantaran pengembang yang aktif menyediakan produk.
Kennard tak menepis, tahun lalu permintaan akan hunian mengalami penurunan. Begitu pula harga rumah pun ikut mengalami penurunan.
Kennard mengungkapkan bahwa di awal pandemi penjualan properti mengalami penurunan mencapai 30 persen dibandingkan tahun 2019. Namun kondisi anomali juga terjadi, karena saat pandemi ada pula developer yang melaunching unit perumahan dengan harga kisaran Rp 400 jt-an dan lebih dari 600 unit sold out.
Memasuki pertengahan tahun 2020, sejumlah developer pun mulai memperkenalkan produk barunya dengan harga kisaran Rp 500 Juta – Rp 1 miliar.
“Dalam beberapa bulan terakhir terjadi kenaikan yang cukup signifikan untuk penjualan primary,” ungkap Kennard di sela kegiatan Livetime Achiement, Rabu (10/3/2021).

Respons pasar cukup positif, ini dibuktikan dengan semakin banyaknya penjualan properti menjelang akhir tahun. “Tahun 2021 ini Galaxy tetap optimistis penjualan properti berangsur membaik seiring munculnya stimulus segar dari pemerintah mengenai kebijakan DP 0 persen dan penghapusan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) untuk pembelian rumah sampai Agustus 2021,” tandasnya.
Kennard yakin konsumen yang butuh rumah baik untuk digunakan sendiri maupun investasi bisa memanfaatkan stimulus ini. “Apalagi pengembang juga mulai ramai-ramai menyediakan produk,” imbuhnya.
Di sisi lain, Kennard pun melihat adanya perubahan perilaku konsumen dan cara promosi yang menarik melalui sosial media serta gimmick marketing yang tepat menjadi salah satu faktor penjualan rumah di bawah 1M cukup menggembirakan.
Perubahan perilaku selama pandemi ini juga berlaku bagi Galaxians (sebutan untuk Property Consultant Galaxy) dalam hal memasarkan properti. Galaxians memanfaatkan teknologi video dengan memberikan viewing secara virtual kepada konsumen yang takut keluar rumah demikian pula dengan promo melalui sosial media semakin diperbanyak.
Mau tidak mau, Galaxians yang belum familiar dengan sosial media harus melakukan akselerasi dengan hal ini untuk meningkatkan skill penjualan mereka.
Sepanjang pandemi, Galaxy secara rutin terus memberikan training internal daring dengan menghadirkan pembicara berkualitas dan mumpuni di bidangnya untuk terus memotivasi Galaxians agar tetap produktif dalam kondisi apapun.
Selain secara kualitas melakukan penajaman skill kepada seluruh Galaxians, dari sisi kuantitas Galaxy juga terus membuka kantor baru selama pandemi. Sedang jumlah Property Consultant Galaxy juga bertumbuh sekitar 30 persen selama pandemi.
Property consultant menjadi salah satu profesi yang dilirik selama pandemi, mengingat banyak PHK dan pengurangan pendapatan akibat banyak kantor yang tutup usaha.
Kantor-kantor Galaxy di sejumlah kota juga mengalami kenaikan jumlah agen yang cukup signifikan. Tentunya dengan semakin banyaknya jumlah tim, akan memperkuat penjualan kedepan.
Untuk mengapresiasi keberhasilan para property consultant Galaxy yang tetap produktif memasarkan properti baik primary maupun secondary selama satu tahun terakhir ini, Galaxy memberikan award tahunan yang merupakan ajang prestisius bagi para property consultant.
Meski dalam suasana pandemi Covid-19 yang belum berakhir, Galaxy tetap menggelar annual award event ini secara terbatas dan menjalankan protokol kesehatan dengan ketat.
Seluruh PC yang hadir wajib dites Covid-19, begitu juga dengan seluruh panitia Galaxy 3.0. Ada 200 orang PC yang mendapatkan penghargaan sebagai Top Property Consultant dari seluruh kantor Galaxy se-Indonesia. dit