
Sup Kaki Kambing spesial olahan Chef Agus Ariyanto.

iniSURABAYA.com | SIDOARJO – Di bulan Februari ini tamu Aston Sidoarjo City Hotel & Conference Center mendapat dua sajian baru hasil racikan tangan terampil Chef Agus Ariyanto.
Menu spesial itu adalah Sup Kaki Kambing yang khas Indonesia, dan Chicken Steak ala Western. Khusus untuk menu Sup Kaki Kambing, Chef Agus dominan menggunakan rempah-rempah, seperti kapulaga, kayu manis, bunga lawang, dan kemiri.
Selain tentu juga ada bumbu-bumbu dasar macam bawang merah, bawang putih, merica, dan garam. Selain untuk menghilangkan aroma tak sedap dari kaki kambing, Chef Agus menekankan, penggunaan rempah-rempah itu untuk menghangatkan tubuh.
“Dalam situasi seperti sekarang tubuh harus fit. Maka pemakaian rempah diharapkan bisa menambah daya tahan tubuh kita,” tegasnya kepada iniSurabaya.com.
Chef Agus lalu memaparkan proses memasak kaki kambing muda tersebut. “Bawang putih dan bawang merah ditumis lalu dikasih air dan tunggu mendidih. Selanjutnya, kaki kambing yang sudah direbus sebelumnya dimasukkan dalam bumbu, kasih garam, merica, dan terakhir susu,” urainya.

Chef Agus yang sudah berpengalaman 20 tahun di industri perhotelan dan kuliner ini berbagi tips menghilangkan aroma tak sedap yang sering timbul saat memasak kaki kambing.
“Sebelum dimasak, kaki kambing itu dicuci bersih, baru kemudian direbut di air mendidih. Jangan sekali-kali masak kaki kambing di saat air belum mendidih,” tandasnya.
Ulangi proses memasak di air mendidih itu sampai tiga kali. “Setiap kali merebus, buang dulu air sebelumnya dan pakai air mendidih yang baru. Di tahapan terakhir, masak selama 30 menit sambil menunggu bumbu-bumbunya meresap,” kata Chef Agus.
Bagi tamu yang ingin menikmati Sup Kaki Kambing, bisa diperoleh di Kayana Restaurant hanya dengan Rp 88.000 nett per-porsi. ap