Jazz Gunung Bromo 2022 Digelar Selama 2 Hari, Ini Harga Tiketnya

0
354
ILUSTRASI : Venue Jazz Gunung Bromo (foto: Instagram @jazzgunung)

iniSURABAYA.com – Jazz Gunung Bromo menyapa penikmat musik Tanah Air. Kali ini kerinduan masyarakat untuk menyaksikan langsung musisi-musisi favorit bakal terpuaskan dalam pentas yang digeber selama dua hari, 22-23 Juli 2022.

Jazz Gunung Bromo yang ke-13 ini tetap disajikan di pelataran Hotel Jiwa Jawa Resort Bromo mulai pukul 14.00 WIB.

Meski belum mengumumkan secara resmi line up yang bakal mengisi pentas selama dua hari tersebut, pihak penyelenggara melalui akun instagram @jazzgunung sudah merilis tiket yang bisa diperoleh untuk menyaksikan Jazz Gunung Bromo.

Tiket dibagi dalam tiga kategori, yaitu masing-masing Tribune (Rp 500.000), VIP (Rp 750.000), dan VVIP (Rp 1.250.000). Harga tersebut hanya untuk menyaksikan pertunjukan sehari.

Sedang bila menyaksikan dua hari secara langsung, tiket terusan Jazz Gunung Bromo ini dibanderol dengan harga Rp 800.000 (Tribune), Rp 1.200.000 (VIP), dan Rp 2.000.000 (VVIP).

1 2

Comments are closed.