ibis Surabaya Tidar: Hotel ke-13 di Bawah Jaringan Accor, Berikan Penawaran Menarik hingga Akhir Desember 2022

ILUSTRASI : ibis Surabaya Tidar. (foto: IST)

iniSURABAYA.com – Jumlah hotel di bawah bendera Accor, khususnya yang ada di Surabaya kini bertambah dengan hadirnya ibis Surabaya Tidar. Properti yang berlokasi di Jalan Tidar No. 74 ini menjadi hotel ke-13 di Jawa Timur.

“ibis Surabaya Tidar menjadi bagian dari jaringan kami yang kuat, yang terdiri dari 1.200 hotel ibis di lebih dari 65 negara dan akan mendapatkan manfaat lebih dari merek besar ibis yang telah diakui di seluruh dunia,” tegas Garth Simmons, Chief Executive Officer, Accor Southeast Asia, Japan and South Korea melalui rilis yang dikirim ke redaksi iniSurabaya.com.

Bacaan Lainnya

ibis Surabaya Tidar didukung 108 kamar yang dirancang dengan warna monokrom. “Hotel ini menghadirkan suasana modern dan rileks bagi para pelancong dari seluruh penjuru dunia,” tutur Garth Simmons.

Seluruh kamarnya memiliki kamar mandi dengan pancuran, pemandangan kota yang indah, dan tempat tidur nyaman untuk memastikan tidur malam yang nyenyak.

Para tamu pecinta teknologi dapat tetap terhibur dengan smart TV berukuran 43 inci. Fasilitas hotel termasuk gym dan dua ruang pertemuan yang dilengkapi peralatan audio-visual mutakhir, layar LCD, dan area pra-fungsi.

“Kami sangat senang dapat terus mengembangkan portofolio kami di Surabaya saat kami membuka ibis Surabaya Tidar,” ucapnya.

Pos terkait