
iniSURABAYA.com | JEMBER – Bagi warga Jember, khususnya umat muslim, program buka puasa bertajuk ‘Boekan Boeka Poeasa Biyasa’ tentu sudah tak asing. Program buffet buka puasa ini rutin disajikan setiap bulan Ramadan.
Kali ini, di tahun ke-5, dan menyambut bulan penuh berkah, Ramadan 1444 Hijriah, program ‘Boekan Boeka Poeasa Biyasa’ hadir dengan label barunya Hotel Dafam Fortuna Jember.
Program yang menghadirkan sajian all you can eat buffet di Ukafe Bistro Restaurant itu jadi favorit warga Jember dan sekitarnya untuk melakukan acara buka puasa bersama atau makan malam bagi teman-teman yang tidak menjalankan ibadah puasa selama Ramadan tahun ini.
Berbeda dengan tahun lalu, ‘Boekan Boeka Poeasa Biyasa’ tahun ini juru masak hotel bintang 3+ di Kawasan strategis Kota Jember ini menyajikan lebih banyak variasi makanan yaitu 99 macam menu yang tentunya berbeda-beda setiap hari.
Ragam masakan yang disajikan mulai dari makanan Oriental, Timur Tengah, Western, Japanese dan masih banyak lagi seperti stall makanan yang menampilkan Live Cooking dari chef.
Hanya dengan Rp 110.000/net/orang, tamu yang menikmati sajian hidangan buka puasa atau makan malam akan ditemani oleh live music akustik setiap hari Rabu, Jumat dan Sabtu di Ukafe Bistro Restaurant, Lobby Level area yang buka setiap pukul 17.00-20.00.
“Kami juga menyediakan fasilitas musola di lantai Mezzanin yang dapat menampung 20-30 orang yang cukup luas dan bersih,” ungkap Shinta Permata S, Public Relation Hotel Dafam Fortuna Jember.
Yang tak kalah menarik, lanjut Shinta, tamu berkesempatan mendapat banyak hadiah.
Selain paket ‘Boekan Boeka Poeasa Biyasa’, Hotel Dafam Fortuna Jember memberikan penawaran bagi tamu yang ingin menginap selama bulan Ramadan yaitu, ‘Sajadah Package’ hanya dengan Rp 650.000/net/night di tipe kamar Deluxe.
Sedang untuk tipe kamar Deluxe Balcony di harga Rp 750.000/net/night, sudah termasuk sahur/sarapan pagi serta berbuka puasa/ makan malam untuk dua orang.
“Dengan menawarkan promo berbuka puasa dan menginap, kami berharap dapat memenuhi antusiasme tamu yang ingin mengadakan kegiatan buka puasa bersama selama bulan Ramadan,” ujar Shinta.
Jadi, lanjut Shinta, promo ‘Boekan Boeka Poeasa Biyasa’ dan ‘Sajadah Package’ menjadi pilihan dan referensi tepat serta dapat menjadi sebuah pengalaman yang pernah dicoba selama bulan Ramadan. wid