
iniSURABAYA.com – Menyambut Tahun Baru Imlek 2024, The Shalimar Boutique Hotel Malang menggelar acara Bonsai dan Chinese Calligraphy Exhibition bertajuk ‘Owah Gingsir’.
Kegiatan hasil kerja bareng The Shalimar Boutique Hotel Malang dengan Pohon Mungil dan Boby Chen, Chinese Calligraphy & Painting Artist tersebut dibuka secara gratis untuk umum hingga Minggu (11/2/2024).
Selain pameran bonsai dan chinese calligraphy, kegiatan yang bisa diikuti mulai pukul 10.00-21.00 itu juga menghadirkan booth khusus untuk menjual bonsai dan live calligraphy oleh Boby Chen.
Menurut Boby Chen, secara etimologi Jawa, ‘Owah Gingsir’ dapat diartikan sebagai perubahan, perpindahan tempat, atau bahkan pikiran yang berarti segala sesuatu selalu berubah.
Dari pitutur Jawa tersebut, bisa dipahami bahwa zaman terus berubah dan bergeser sama seperti roda yang selalu berputar. Dalam pitutur Jawa,“samubarang tansah munyer. Kahanan kang ana iki ora suwe mesti ngalami owah gingsir, mula aja lali marang saphada-padaning tumitan.”