Bebas Masuk Bagi Pengunjung Wanita di ‘Ladies Day Out’, Catat Harinya di GIIAS 2019

0
1349
Dari kiri ke kanan: Sri Vista Limbong (Project Director Seven Event), Yohannes Nangoi (Ketua Umum Gaikindo), dan Romi (Presiden Direktur Seven Event) saat jumpa pers GIIAS Surabaya 2019 di Good Diners, Kamis (28/3/2019).

iniSURABAYA.com – GIIAS 2019 di Surabaya akan digeber selama 10 hari di Grand City Convex mulai Jumat (29/3/2019) hingga 7 April 2019. Pameran otomotif milik GAIKINDO di Surabaya yang merupakan bagian dari GIIAS The Series ini akan dimeriahkan berbagai penawaran dan promo bagi pengunjung.   

Khusus bagi pengunjung wanita, GIIAS Surabaya 2019 memberikan penawaran spesial yaitu ‘Ladies Day Out’, gratis masuk untuk seluruh pengunjung wanita pada Rabu (3/4/2019) dari pukul 10.00-16.00.

Sementara untuk seluruh pengunjung, ada promo pemberian Voucher BBM Gratis. “Pengujung berkesempatan mendapatkan voucher BBM senilai Rp 25.000 untuk setiap pembelian tiket masuk pada weekdays,” kata Sri Vista Limbong, Project Director Seven Event, penyelenggara GIIAS 2019.  

Khusus weekends dan hari libur nasional, lanjut wanita yang akrab disapa Vista ini, pengunjung berkesempatan mendapatkan voucher BBM senilai hingga Rp 100.000. Syaratnya, pengunjung harus menunjukkan tiket masuk pameran, dan surat pemesanan kendaraan (SPK).

Baca Juga : https://inisurabaya.com/2019/03/besok-giias-surabaya-dibuka-menteri-perindustrian-ini-rincian-pesertanya/

“Program ini berlaku selama pameran berlangsung. Selain itu, syarat dan ketentuan berlaku, selama persediaan masih ada,” tegas Vista. 

Selain memberikan berbagai macam promo, GIIAS Surabaya 2019 juga memiliki berbagai macam program dan penawaran menarik baik dari APM peserta maupun dari industri pendukung yang turut memeriahkan pameran.

Berbagai program juga menyemarakkan GIIAS Surabaya, seperti program annual test drive, test ride, community gathering, dan auto contest. Program terbaru dan yang paling menarik dari GIIAS Surabaya 2019 adalah workshop gratis di GIIAS Autopreneur dengan menghadirkan beberapa influencer otomotif serta pakar-pakar otomotif di Surabaya.

Tak ketinggalan juga ada GIIAS Vlog Contest yang terbuka untuk siswa-siswi serta mahasiswa. Serta Student Day, yaitu kunjungan pelajar ke GIIAS Surabaya yang diikuti oleh siswa SMK dan mahasiswa dari universitas se-Surabaya untuk mengunjungi pameran GIIAS Surabaya 2019.

GIIAS 2019 akan dibuka untuk umum, Jumat (29/3/2019) mulai pukul 13.00. Selanjutnya, setiap hari Senin-Jumat dibuka pukul 11.00 hingga 21.00, sedang Sabtu-Minggu dan hari libur nasional pukul 10.00-21.30.

Tiket masuk yang diberlakukan pada pengunjung untuk hari Senin-Jumat Rp 20.000. Sedang hari Sabtu, Minggu, dan libur nasional Rp 25.000.     Setelah Surabaya, GIIAS 2019 The Series akan berlanjut ke Jakarta (18–28/7/2019 di ICE, BSD City.

Menyusul kemudian Makassar (4–8/9/2019), bertempat di Celebes Convention Center, dan ditutup di Medan (23–27/10/2019), berlokasi di Santika Convention Center. dit

Comments are closed.