
Sheila Purnama

Sheila Purnama
iniSURABAYA.com – Jagat musik Tanah Air kembali diwarnai hadirnya penyanyi pendatang baru. Nama Sheila Purnama memang tak asing. Karena sosok cantik ini banyak dikenal sebagai Newscaster di salah satu TV swasta di Indonesia.
Kini, Sheila Purnama unjuk kemampuannya di bidang olah suara dengan merilis debut single bertajuk ‘Tak Terikat’.
‘Tak Terikat’ berkisah tentang pilihan hati untuk menipu diri saat menjalani cinta yang tidak bisa dimiliki. “Saat menulis single ini, aku terinspirasi dari banyak kisah cinta yang tidak selalu berakhir indah,” ungkapnya.
Sejak kecil Sheila memang memiliki hobi membaca dan membuat puisi. Maka tak heran bila di karya perdananya ini dia total menulis sendiri liriknya.
Namun, dalam proses memproduksi single debutnya ini, Sheila turut dibantu oleh beberapa pihak. Di antaranya Uap Widya, sebagai komposer sekaligus produser, dionsjokoadi juga ikut menjadi produser bersama Uap Widya juga sebagai arranger untuk single ini.