Direnovasi Selama 5 Bulan, Inilah Tampilan Baru Grand Ballroom Sheraton Surabaya

0
171

Grand Ballroom Sheraton Surabaya Hotel & Towers kini makin mewah dengan hadirnya LED di sisi kiri kanan ruangan utama.

iniSURABAYA.com – Sheraton Surabaya Hotel & Towers terus berbenah. Setelah yang terakhir menghadirkan spa dengan standar premium di lantai M, hotel bintang 5 di pusat Kota Surabaya ini mempercantik tampilan ballroom.

Grand Ballroom yang dapat menampung 800 orang ini menawarkan teknologi mutakhir. “Ballroom kami dikenal karena akses yang mudah berkat lokasinya di tengah kota. Setelah renovasi, ballroom ini menjadi semakin modern dengan adanya teknologi LED dan sistem tata suara terbaru,” ujar Reza Aryawarman, General Manager Sheraton Surabaya Hotel & Towers.

Reza menyatakan keyakinannya akan keunggulan ballroom baru ini sehingga menjadikannya tempat ideal untuk segala hal, mulai dari pernikahan megah dan konferensi perusahaan hingga pertemuan sosial dan peluncuran produk.

“Renovasi Grand Ballroom dimulai awal tahun 2024 dan memakan waktu sekitar lima bulan,” ungkapnya. Keunggulan lain Grand Ballroom ini adalah ‘pillarless’ serta ketinggian atap tujuh meter sehingga ruangan terlihat sangat luas.

Selain area di dalam ballroom, renovasi juga mencakup modernisasi area pre-function dan VIP room untuk memastikan kenyamanan maksimal bagi para tamu.

1 2 3 4

Comments are closed.