Digelar di Ciputra World Surabaya, Sekda Kota dan Jajaran OPD Bakal Melenggang di Men Fashion Style Reborn

0
67

iniSURABAYA.com – Men Fashion Style, event fashion khusus pria di Surabaya yang diinisiasi B Arif Santoso bakal digeber di Ciputra World Surabaya selama dua hari, Sabtu-Minggu (24-25/8/2024).

Mengangkat tema ‘Discover Your Fashion Freedom’, Men Fashion Style Reborn yang kali ini menggandeng Dekranasda Kota Surabaya diisi berbagai kegiatan menarik seperti Men Fashion Exhibition ‘The Art of Menswear’, Bazaar & Pameran UMKM bertema Men Cullinary & Men Sport Station.

Juga workshop UMKM dengan bahasan ‘Point of View & Peran Wanita dalam Padu Padan Fashion Pria Menggunakan Media Kain Wastra’. Parade Fashion Show Produk UMKM Batik Surabaya Kolaborasi dengan Desainer Kota Surabaya, Parade Fashion Designer, Penghargaan Pemenang Desain Batik Surabaya.

Yang paling menarik adalah Parade Fashion Show dari Sekretaris Daerah beserta jajaran, Kepala Dinas /OPD dan Camat, beserta jajaran (khusus pria) seluruh Kota Surabaya.

Menurut Arif Santoso, seluruh kegiatan menarik ini sengaja disiapkan untuk menarik minat masyarakat Kota Surabaya, dan meningkatkan potensi UMKM Binaan Dekranasda Surabaya, serta meningkatkan perekonomian kreatif berbasis kerakyatan bagi pegiat fashion di Kota Surabaya.

Seperti tagline kegiatan MFSR 2024, ‘Discover Your Fashion Freedom’, Arif berharap seluruh rangkaian kegiatan ini dapat menembus batas menciptakan kebebasan berbusana untuk pegiat fashion di seluruh lapisan Masyarakat, terutama kaum pria.

Arif menyatakan, Men Fashion Style yang pertama kali diadakan pada tahun 2019 lahir karena minimnya para pelaku fashion, termasuk desainer pria di Surabaya. “Target Men Fashion Style Reborn (MFSR) adalah mempromosikan produk UMKM, khususnya produk pria, dan dapat menciptakan generasi baru para desainer pria di Surabaya,” paparnya.

Arif berharap MFSR dapat memberikan edukasi dan motivasi kepada pegiat UMKM untuk lebih berkreasi dalam mengeksplore kain wastra untuk diwujudkan dalam bentuk outfit pria.

Kegiatan ini juga menginisiasi ‘Fashion Movement’ bukan hanya fashion dalam ‘Point of view Wanita’, namun juga ‘Point of View Pria’ sebagai entitas fashion yang mengarah kepada isu kesetaraan gender. wid

Comments are closed.