Fruit Pancake, Hidangan Spesial di Hari Kemerdekaan Hanya Ada di Best Western Papilio Hotel

0
1300

Fruit Pancake dan Flag Pudding

iniSURABAYA – Kuliner Merah Putih mewarnai peringatan Hari Kemerdekaan ke-73 RI di Best Western Papilio Hotel. Khusus di momen spesial tersebut hotel bintang 4 ini menghadirkan dua menu sekaligus dengan nuansa merah putih.

Hidangan pertama yang disajikan tim Chef Rudy Hartono, Executive Chef Best Western Papilio Hotel adalah Fruit Pancake. Hidangan penutup ini dibuat berlapis-lapis dan berselang-seling antara warna asli pancake yang kuning kecokelatan dan pancake yang berwarna merah.

“Warna merah didapat dari buah naga yang dicampurkan dalam adonan. Buah naga memiliki warna yang pekat. Inilah yang dimanfaatkan sebagai pewarna merah untuk pancake tersebut,” kata Chef Rudy Hartono, Kamis (16/8/2018).

Chef Rudy lalu membeber cara membuat Fruit Pancake ini. Bahan untuk membuat satu resep Fruit Pancake adalah tepung 1 kg, gula halus 100 gram, susu cair 600 ml, madu 1 sendok makan, baking powder 1 sendok teh, margarine 350 gram, dan garam sebagai perasa secukupnya.

Bahan yang nantinya digunakan untuk representasi warna putih ini dicampur menjadi satu. Setelah itu dibiarkan dengan menutupkan kain basah selama 10 menit.

Fruit Pancake

“Proses terakhir adalah mencetaknya menggunakan teflon atau bisa pula memakai cetakan pudding,” ujar Chef Rudy.

Sedang untuk membuat bagian pancake warna merah, lanjut Chef Rudy, bahan yang digunakan sama persis dengan pancake untuk warna yang putih. Bedanya untuk membuat warna merah ditambahkan bahan lain yaitu tepung, ubi cilembu yang sudah dioven atau bisa pula menggunakan buah naga merah yang dicambur dengan buah strawberry.

“Untuk pengambilan warna merah, seluruh bahan tambahan ini takarannya cukup 30 persen dari bahan utama sebelumnya,” papar Chef Rudy.

Menurut Chef Rudy, bahan-bahan tersebut cukup untuk membuat empat porsi pancake yang terbagi atas dua pancake merah, dan dua pancake putih. “Bagi yang suka manis, bisa ditambahkan madu, sirup maple, dan whipping cream,” tuturnya.

Bagian terakhir adalah menambahkan potongan buah kiwi dan pear sebagai topingnya. “Fruit pancake ini dibanderol dengan harga IDR 35.000 nett per-porsi,” ucap Intan Manullang, Marcomm Manager Best Western Papilio Hotel. dit

Comments are closed.