Kemeriahan selalu tergambarkan sejak sore hari di setiap kota yang didatangi sang diva. Bahkan antrian sudah terlihat sejak empat jam sebelum Isyana naik ke atas panggung.
Beberapa pengunjung yang hadir memang berniat bertemu langsung dengan Isyana Sarasvati dalam agenda temu dan sapa bagi para pemegang tiket khusus.
Namun selain para pemegang tiket khusus tersebut, Isyanation (sebutan penggemar Isyana Sarasvati) sudah memenuhi area untuk sekedar berfoto di lokasi dan membeli cenderamata eksklusif yang hanya dapat dibeli di venue konser.
Semarang menjadi kota pertama dalam lanjutan tur ini yang merasakan energi baru Isyana dengan album keempatnya. Mungkin warga Semarang sudah menyaksikan Isyana di tur Lexiconcert pada tahun lalu, namun mereka tetap antusias menunggu penampilan spesial musisi kelahiran Bandung ini.
Menariknya, Semarang juga merasakan magis dari sang band pembuka yang merupakan artis baru di label milik Isyana, yakni The High Temples.
Teriakan semangat dari para pengunjung yang hadir di setiap kota selalu mengiringi sang diva pada saat naik ke atas panggung. Tidak hanya di Semarang, warga Padang dan Medan juga mengeluarkan aura yang sama sejak menit pertama Isyana naik ke atas panggung.