Ramadan Makin Hemat dan Anti Ribet, Gojek Hadirkan Ragam Layanan #EmakHemat

Di momen Ramadan dan menjelang Lebaran, Gojek merilis banyak ragam layanan yang diyakini bakal membuat konsumen menikmati kemudahan.
Untuk paket berbuka sekeluarga, Gojek menghadirkan Promo Maksimal GoFood.
Ada pilihan menu hemat dengan harga 20.000-an dan tambahan diskon hingga 35 persen untuk menemani waktu berbuka puasa atau sahur bareng keluarga.
Buat masyarakat yang di bulan Ramadan atau di Lebaran ini mau mengirimkan parcel, #Emakhemat merekomendasikan pakai GoSend, karena ada flat ongkir hanya Rp5.000 dengan menggunakan kode promo: GOSENDHEMAT.
Bagi yang berbelanja kebutuhan #Emakhemat merekomendasikan GoMart Hemat 7 Hari 7 malam karena ada berbagai produk harga flat Rp15.000 setiap hari.
Sementara Yondi Hartanto, Head of Regional Corporate Affairs Gojek East Java, Bali, & Nusra menyatakan, bagi masyarakat yang butuh layanan all in dengan lebih hemat dan tanpa ribet #Emakhemat merekomendasikan berlangganan GoFood Plus.