
Asosiasi Experiential Learning Indonesia (AELI) DPD Jawa Timur menggelar workshop untuk guru dan para pelaku wisata di Kabupaten Tuban.
“Saya melihat pendidikan di PAUD dan TK itu sebaiknya tidak pada pengetahuan, tetapi pengalaman langsung di lapangan dalam upaya mengenal dirinya sendiri dulu. Dan untuk itu experiental learning ini sangat diperlukan,” pesannya.
Sofyan kemudian berpesan agar AELI DPD Jatim aktif berkomunikasi dengan komunitas guru-guru di PAUD di IGRA, IGTKI, dan IMPAUDI. “Mereka adalah komunitas guru PAUD yang punya keinginan kuat untuk mengembangkan diri. Teman-teman PAUD itu kan banyak yang bukan ASN, tetapi ketika mereka diberi kesempatan mengembangkan diri melalui kegiatan seperti ini tentu akan jadi luar biasa,” katanya.
Sebagaimana diberitakan, AELI DPD Jawa Timur menyelenggarakan kegiatan workshop yang berlangsung di Gang Guest Hotel & Resto, Tuban, Rabu (1/5//2024). Kegiatan yang diikuti sekitar 30 peserta itu menarik perhatian para guru dan pelaku wisata setempat.
“Workshop ini terbuka untuk umum. Karena itu pesertanya beragam. Selain fasilitator outbound, tour leader, juga ada guru, pengelola tempat wisata, dan pelaku wisata lainya,” tutur Abdul Jalal, Ketua AELI DPD Jatim. wid