iniSURABAYA.com – Setelah di-launching oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti pada perayaan ulang tahun MentariTV yang ke-2, Sabtu (2/11/2024) lalu, ‘Superstar Junior’ akan hadir menyapa pemirsa MentariTV setiap akhir pekan mulai hari Sabtu (9/11/2024) Live pukul 18.00 WIB.
‘Superstar Junior’ adalah ajang pencarian bakat menyanyi untuk anak-anak berusia 5–11 tahun dengan berbagai genre musik, mulai dari pop hingga lagu-lagu klasik anak-anak. Masing-masing peserta diperkenankan tampil secara solo, duo, ataupun grup.
Proses audisi online dan offline berlangsung sejak bulan September–Oktober 2024 lalu mendapat animo luar biasa. Ratusan peserta anak-anak tersebar dari belahan penjuru Indonesia.
Proses seleksi pun cukup ketat hingga akhirnya terpilih 24 orang yang akan tampil berkompetisi di atas panggung ’Superstar Junior’.
MentariTV yang berada di bawah naungan SCM Grup menggagas ’Superstar Junior’ sebagai wadah bagi anak-anak berbakat Indonesia untuk menyalurkan kemampuan olah vokal yang baik hingga dapat memiliki kesempatan bersaing di industri musik Tanah Air.
“Kami yakin program ini menjadi ajang pencarian bakat yang dapat menyebarkan semangat berkompetisi secara sehat serta meningkatkan rasa kepercayaan diri bagi anak-anak,” ungkap Harsiwi Achmad, Director SCM.