Indosat Tak hanya Manfaatkan AI untuk Bisnis, Tetapi Juga Aktif Bangun Ekosistem AI Inklusif

0
216

iniSURABAYA.com – Berdasarkan data Oliver Wyman 2023, saat ini hanya 13 persen bisnis di Indonesia yang berada pada tahap adopsi AI advanced. Dan lebih dari 80 persen bisnis mulai berinvestasi atau menggunakan AI dalam operasional mereka.

Menurut laporan McKinsey Global Institute (2023), AI diprediksi akan berkontribusi hingga USD 13 triliun terhadap ekonomi dunia pada 2030. Ini setara dengan kenaikan rata-rata Produk Domestik Bruto (PDB) global sebesar 1,2 persen per-tahun.

Laporan PwC bahkan menyebutkan bahwa AI dapat memberikan dampak hingga USD 15,7 triliun di tahun yang sama.

Dari kedua prediksi tersebut, World Economic Forum (WEF) menyoroti AI sebagai kekuatan utama di era Revolusi Industri 4.0 yang mendorong pertumbuhan ekonomi dan menciptakan pekerjaan baru.

Bank Dunia pun menilai AI bermanfaat bagi negara berkembang. Karena berpotensi mengurangi kesenjangan digital dan mendorong inovasi di sektor vital seperti pertanian, kesehatan, dan pendidikan.

1 2 3 4 5 6

Comments are closed.