‘Salim Anarkali’, Nilai-Nilai Pengorbanan Dua Insan Beda Budaya di Layar ANTV

iniSURABAYA.com | JAKARTA – Bagi penggemar sinema India, ini ada kabar apik. ANTV yang selama ini dikenal dengan tayangan serial India, akan menghadirkan sinema berjudul ‘Salim Anarkali’.

Drama kolosal India terbaru itu siap menemani pemirsa ANTV mulai Senin (11/3/2019) pukul 18.00 WIB. “‘Salim Anarkali’ mengangkat kisah cinta dari Kerajaan Mughal yang terhalang status, budaya dan restu orang tua,” kata Monica Desideria, GM Marcomm ANTV.

Bacaan Lainnya

Menurut Monica, kekuatan cerita dan pemain dari serial Salim Anarkali merupakan salah satu daya tarik dalam serial ini.

“Bagi penggemar serial ‘Jodha Akbar’, serial ‘Salim Anarkali’ ini dapat mengobati kerinduan masyarakat akan kisah dari Ratu Jodha dan Raja Akbar karena latar belakang kerajaan yang sama,” imbuhnya.

Selain itu, lanjut Monica, pemeran Salim adalah Shaheer Sheikh yang kemampuan aktingnya tidak diragukan dan sangat ditunggu kehadirannya kembali dalam serial kolosal setelah sebelumnya sukses memerankan Arjuna di ‘Mahabharata’.

“Melalui serial ini kami dapat melihat nilai–nilai pengorbanan yang dilakukan Salim dan Anarkali demi cinta sejati,” paparnya.

Monica juga berharap, serial ‘Salim Anarkali’ mendapat respon positif dan dapat menambah rangkaian serial India baru favorit masyarakat Indonesia. wid

Pos terkait