Hadirkan Keceriaan Saat Natal, Santa Clause di Hotel Ini Ajak Anak-Anak Mewarnai dan Memasak Bersama

0
965
Juru masak Four Points by Sheraton demo masak pada pengunjung saat merayakan Natal di Djaman Doeloe Resto & Bar, Rabu (25/12/2019).

IniSURABAYA.com – ‘Mewarnai Bersama Santa’. Kegiatan penuh keceriaan yang dihadirkan manajemen Four Points by Sheraton untuk merayakan Natal ini digelar di Djaman Doeloe Resto & Bar, Rabu (25/12/2019).

Anak-anak yang antusias ikut acara ‘Christmas Brunch ‘ tersebut sudah disediakan kertas menggambar beserta krayon, sehingga mereka bisa langsung beraksi di atas kertas masing-masing.

Anak-anak diberi kebebasan untuk mengekspresikan imajinasi masing-masing dengan panduan Santa Clause. “Intinya adalah kegembiraan saat merayakan Natal ini bisa dirasakan pula oleh anak-anak,” tutur Alamsyah Jo, Complex General Manager Four Points by Sheraton Surabaya, Pakuwon Indah dan The Westin Surabaya.

Tidak hanya ‘Mewarnai Bersama Santa’. Di momen spesial itu anak-anak juga diajak mengenal lebih dekat dengan dunia kuliner melalui kegiatan ‘Menghias Cookies Bersama Chef’.

Kegiatan diawali dengan paparan singkat para chef pastry mengenai bahan-bahan yang akan digunakan membuat kue. Juru masak hotel di kawasan Surabaya Barat ini mengurai pula cara menghias cookies Natal.  

“Kami ingin selalu menghadirkan keceriaan dan momen Natal yang berkesan bagi para tamu. Dengan berbagi keceriaan, kami percaya suasana Natal akan lebih bermakna dan kami berkomitmen untuk menghadirkan kegiatan yang penuh kejutan untuk perayaan Natal selanjutnya,” tutur Alamsyah Jo.

Melalui kegiatan tersebut, menurut Alamsyah Jo, pihaknya ingin membuat suasana yang berkesan. “Jadi meski tidak menikmati liburan ke luar kota, tetap bisa merayakan Natal yang berkesan bagi seluruh anggota keluarga,” tegasnya.

Pada momen ‘Christmas Brunch’ tahun ini, Elvan (Chef De Partie of Djaman Doeloe Resto & Bar) menyajikan berbagai macam variasi makanan mulai dari Roasted Turkey and Beef, Smoked Salmon, Pasta’s, Seafood on Ice.

Juga ada hidangan khas Natal lain seperti Apple Pie, Fruit Stollen, Yorkshire Pudding, Macaroon, dan masih banyak lagi.

Suasana kian meriah dengan hadirnya Santa Clause dan Lady Santa yang bisa diajak foto bersama serta membagikan hadiah untuk anak-anak yang merayakan Natal di Djaman Doeloe Resto & Bar. dit

Comments are closed.