Hidangan Serba Mangga di Café Taman Surabaya Suites Hotel: Agar Tubuh Tetap Fit di Musim Kemarau Panjang

Mulai bulan September ini Surabaya Suites Hotel menyajikan aneka menu berbahan dasar buah mangga.

iniSURABAYA.com – Surabaya Suites Hotel terus menggelontor aneka pilihan santapan bagi tamu setianya. Setelah sebulan lalu menyajikan Slider Buffet, di awal September ini Chef Suro Hartoyo menyajikan menu makan siang serba mangga.

Ada enam pilihan menu yang semuanya berbahan dasar mangga, yaitu Rujak Manis Mangga, Nasi Bakar, Sup Asam Pedas, Zablagione Mango, Mango Splite Gelato, dan Seblak Mangga.

Bacaan Lainnya

Untuk Nasi Bakar pun ada tiga pilihan, yakni Nasi Bakar Tuna, Nasi Bakar Ayam Kemangi, dan Nasi Bakar Telur Asin. “Aneka menu Nasi Bakar itu juga diolah dengan mangga sehingga menimbulkan rasa yang tidak biasa,” cetus Suro Hartoyo, Sous Chef Surabaya Suites Hotel kepada iniSurabaya.com.

Bagi pecinta cita rasa internasional, hotel yang terletak di pusat Kota Surabaya ini menyajikan berbagai macam pilihan, khususnya dessert. Misalnya Zabaglione Mango, yang berarti krim, atau bisa juga disebut dengan mango cream.

Hidangan yang diciptakan di Italia pada abad ke-16 ini berbahan dasar krim dan kuning telur, namun telah dimodifikasi sedemikian rupa hingga menghadirkan cita rasa unik yang selalu menimbulkan penasaran di setiap gigitannya.

Pos terkait