Masak Sambil Joged, Inilah Keseruan Lomba Masak Kreasi bersama Chef Hotel Aston Mojokerto

Chef Agam memberi arahan ke peserta Lomba Masak Kreasi yang diadakan Aston Mojokerto.

iniSURABAYA.com | MOJOKERTOMemasak tentu jadi aktivitas menyenangkan bagi emak-emak. Apalagi jika dilakukan beramai-ramai sambal menyimak arahan dari pakarnya.

Keseruan itu lah yang terjadi di gelaran acara Lomba Masak Kreasi yang diadakan Aston Mojokerto Hotel & Conference Center. Kegiatan yang diadakan bersama Wings Food ini dilaksanakan di tiga lokasi berbeda, yaitu di Balai Desa Belo pada 3 September, disusul selanjutnya di di Balai Desa Domas (4/9), dan di Balai Desa Dukuhngarjo (6/9).

Bacaan Lainnya

Sedikitnya 60 orang ibu rumah tangga mendapat arahan dari Agam Yansa, Sous Chef Aston Mojokerto. Masuk di sesi lomba, peserta dibagi menjadi delapan tim. Masing-masing tim diwajibkan memasak menu sup, kemudian diolah sesuai kreativitas dan inovasi yang menjadi ciri khas masing-masing.

“Seru dan bermanfaat sekali. Demo masak dari Chef Agam bikin lebih paham tips masak sup. Jadi bisa praktik di rumah untuk suami dan anak,” ucap Ayu, salah satu peserta.

Kegiatan lomba disambut heboh peserta dan para pendukungnya. Suasana kian seru saat para peserta ini menari-nari sambil meracik bumbu untuk masakan masing-masing.

Meski dilakukan sambil bergoyang, tak mengurangi kekompakan peserta untuk menuntaskan masakannya. Mereka membagi tugas dan bekerja sesuai keahlian masing-masing demi menghasilkan masakan dengan cita rasa dan tampilan terbaik sesuai penjurian yang dilakukan oleh Chef Agam.

“Sangat senang rasanya bisa berbagi ilmu bareng ibu-ibu di desa ini. Semangatnya sangat positif, semoga kami Aston Mojokerto dapat terus menebar manfaat melalui kegiatan-kegiatan yang lain,” ujar Chef Agam. wid

Pos terkait