Agustina Pimpin HPI Surabaya Periode 2026-2030, Asmed Ingatkan Hal Penting Ini

0
48

iniSURABAYA.com – Agustina Sutiarini terpilih sebagai Ketua ‎Dewan Pimpinan Cabang Himpunan Pramuwisata Indonesia (DPC HPI) Kota Surabaya masa bakti 2026–2030 dalam musyawarah pemilihan pengurus di Gedung Siola, Sabtu (3/1/2026).

‎Pemilihan berlangsung terbuka dan partisipatif. Dari dua kandidat yang maju, Agustina memperoleh 34 suara, unggul atas Faizal yang meraih delapan suara. Hasil ini mencerminkan kepercayaan mayoritas anggota terhadap sosok yang pada periode sebelumnya berperan sebagai bendahara dan aktif menggerakkan roda organisasi.

Di kesempatan itu, Pram Sujai Asmed, ‎Ketua DPD HPI Jawa Timurmenilai pergantian kepengurusan sebagai bagian dari dinamika demokrasi yang sehat dalam organisasi profesi. Menurutnya, regenerasi bukan semata pergantian jabatan, melainkan momentum untuk menyegarkan visi dan memperkuat kapasitas pramuwisata menghadapi tantangan pariwisata yang kian kompleks.

Asmed menambahkan, tuntutan terhadap pramuwisata di Surabaya tergolong berat. Kota ini memiliki sejarah panjang, dinamika sosial yang kompleks, serta karakter wisatawan yang umumnya berpengetahuan luas. ‎

‎”Pramuwisata harus selalu memperbarui dan memperdalam pengetauan. Pemandu di Surabaya dituntut kesiapan intelektual dan kepekaan budaya yang tinggi,” tegasnya. ‎

1 2 3

Comments are closed.