

iniSURABAYA.com | JAKARTA – Ada program baru dari YouTube untuk membantu para kreator dalam upayanya membangun basis penonton yang lebih besar lagi.
YouTube akan meng-highlight kreator baru, “Creator on The Rise” (Kreator Beranjak Populer) di bagian Trending Tab-nya di Indonesia. Setiap minggu, kreator yang berbeda akan disorot dan ditampilkan selama satu hari penuh di Trending dengan lencana berikut: Creator on the Rise.
Lalu siapa kreator yang beranjak populer minggu ini? Adim_mf kreator ini seringkali mengisi konten channel-nya dengan lagu-lagu cover berbahasa Minang.
Bergabung di YouTube sejak Agustus 2018, kini video-video yang diunggah Adim telah mencapai total 6,077 juta views secara keseluruhan.
Adim cukup terkenal dengan suara khasnya serta fasih bernyanyi dalam bahasa Minang, seperti lewat lagu cover Ipank – Cinto Apo Adonyo dan Tadayo – Gurauan Sayang – Rayola.

Setiap kreator Indonesia dengan lebih dari 1.000 subscriber berhak untuk ditampilkan. Kreator “On The Rise” akan disorot berdasarkan banyak faktor termasuk -tetapi tidak terbatas- pada jumlah penayangan, waktu menonton, dan pertumbuhan subscriber.
Tim YouTube juga terlibat dalam proses untuk membantu memilih kreator yang memenuhi syarat yang akan ditampilkan. Indonesia sangat penting untuk YouTube, untuk itu kami ingin merayakan kreator-kreator baru dan membantu mereka untuk membangun basis penonton yang lebih besar lagi.

Pihak YouTube mengakui bahwa belakangan semakin banyak video-video keren yang diunggah ke jejaring media sosial ini. Banyak sekali format baru yang diproduksi dan banyak bintang dan artis baru dilahirkan setiap harinya.
Dengan lebih dari 1.000 kreator melewati ambang 1.000 subscriber setiap hari di seluruh dunia, YouTube melihat banyak bakat baru terus muncul.
Hal ini juga sangat terasa di Indonesia. Tahun lalu saja, YouTube melihat sekitar lebih dari 1000 channel meraih 100.000 subscribers. Ini berarti paling tidak dua channel melewati ambang batas tersebut setiap harinya.
“Itu lah yang melatari YouTube untuk merayakan kreator-kreator baru dan membantu mereka untuk membangun basis penonton yang lebih besar lagi,” kata Meta dari imagedynamics, PR Consultans YouTube. wid