
Bikin latte art ternyata tak harus pakai mesin canggih. Cukup pakai tusuk gigi bsa buat latte art sendiri di rumah.

iniSURABAYA.com – Latte Art tentu tak asing bagi penikmat kopi, dan tentu juga baristanya. Di coffee shop, tentu tidak sulit untuk membuat latte art karena ada alatnya, tetapi bagaimana bila di rumah?
“Jika memakai mesin, bikin latte art memang enak, foam susu yang dihasilkan bisa sempurna. Tetapi, kalau mau coba bikin latte art di rumah, kita bisa kok ngakalinnya meski tanpa alat canggih seperti di coffee shop,” celetuk Ade Herlambang.
Hadir di acara gathering Surabaya Cambridge School, Sabtu (24/8/2019), salah satu anggota Coffee Knight PT Kapal Api Global ini kemudian membuka rahasia mempraktikkan seni menggambar di atas foam susu tanpa mesin.
“Alat yang diperlukan adalah french press dan tusuk gigi,” tegas Ade yang juga spesialist latte art dari Excelso.
Sedang bahan untuk membuat foamnya, disebut Ade, dapat menggunakan fresh milk atau susu kental manis. “Kalau pakai susu kental manis, harus dicampur air hangat. Kalau pakai fresh milk, tetap harus dihangatkan terlebih dulu, tapi jangan dicampur air,” urainya.
Ade juga menekankan, suhu susu untuk membuat foam berada di kisaran 60 sampai 65 derajat Celcius. Setelah dipanaskan, tuang susu hangat ke dalam french press.
Langkah berikutnya adalah mengocok dengan cara dorong alat secara naik turun, sampai susu tampak bertambah volumenya. “Ini kan saya tuang separuh ke french pressnya. Setelah dikocok, jadinya terlihat penuh di wadah. Penambahan volume itu sebenarnya hanya foam saja,” paparnya.
Setelah susu terlihat bertambah volumenya, lanjut Ade, pindahkan ke gelas dengan bibir agak lebar. Kemudian buatlah gambar di atas foam dengan menambahkan karamel atau coklat cair.
“Kalau tips dari saya, tuangkan karamel atau coklat cair ke botol dengan ujung yang runcing. Pertama buat gambar garis atau lingkaran saja dulu,” imbuh Ade.
Apabila sudah berhasil membuat gambar garis atau lingkaran, selanjutnya kreasikan bentuk tersebut menggunakan tusuk gigi. “Sebenarnya ada alat untuk menggambarnya. Tapi kalau di rumah, pakai tusuk gigi saja cukup,” cetusnya.
Ade menyatakan pula bahwa saat mengkreasikan latte art, sebaiknya ujung tusuk gigi dilap dengan tisu sebelum akan memulai menarik garis baru.
Hari itu, Ade Herlambang bersama Tito Herdiyanto, yang juga anggota Coffee Knight PT Kapal Api Global memberi edukasi seputar kopi di hadapan para siswa Surabaya Cambridge School. Salah satu ilmu yang dibagikan Coffee Knight ini adalah cara membuat latte art. dit