‘Mongolian Street Food Dinner’, Nikmati Jamuan Makan Malam dengan Aneka Sajian Mongolian BBQ Hanya Ada di Hari Jumat

0
1155
Di bulan Januari 2021, juru masak Yello Hotel Jemursari Surabaya menyajikan tema Mongolian Street untuk jamuan makan malam.

iniSURABAYA.com – Bosan dengan makan malam biasa? Mongolian Street Food All You Can Eat Dinner pilihan yang tepat untuk makan malam yang disajikan spesial dan dimasak langsung oleh chef profesional hanya di Wok’n’ Tok Restaurant Yello Hotel Jemursari Surabaya.

Nikmati berbagai pilihan daging, seafood, ayam yang disajikan secara fresh dengan pilihan cita rasa saus yang lezat seperti Black Pepper, BBQ dan Teriyaki. Untuk tema all you can eat kali ini disajikan dengan konsep yang berbeda.

Semua bahan makanan disajikan fresh mentah mulai dari daging, aneka bakso, seafood, sayur. Tamu bebas memilih sesuka hati, kemudian dimasak secara langsung oleh chef Yello Hotel Jemursari.

Selain menu mongolian bbq, ada juga sup krim ayam dan menu berat seperti nasi goreng kebuli, nasi goreng seafood, dan aneka makanan pencuci mulut seperti buah, aneka roti dan aneka es.

“Dijamin kenyang dan puas,” ujar Agnes Marcomm Yello Hotel Jemursari Surabaya.

Mongolian Street Food Dinner kini tersedia setiap hari Jumat malam mulai pukul 18.30 hingga 21.00, dengan harga Rp 88.000 nett per-orang.

“Di bulan Januari ini ada spesial promo beli tiga gratis satu,” kata Agnes.  

Agnes mengaku, sajian buffet all you can eat dinner cukup popular di Surabaya. “Dengan adanya konsep baru Mongolian Street Food Dinner ini, kami percaya sajian ini bisa menjadi daya tarik banyak orang, dan menarik lebih banyak lagi tamu ketika mereka bersantai bersama teman maupun keluarganya,” tuturnya. dit

Comments are closed.