
Audisi Bintang Iklan yang diselenggarakan Dennis Promotion Management diikuti 73 peserta dai Jatim dan Jateng.

iniSURABAYA.com – Di tengah pandemi yang belum usai, ternyata tidak menyurutkan antusiasme masyarakat untuk tetap ikutan dalam ajang penggalian bakat.
Salah satunya adalah kegiatan Audisi Bintang Iklan yang diselenggarakan Dennis Promotion Management di Lenmarc Mall, Minggu (21/2/2021). Siang itu sekitar 73 peserta dari berbagai kota di Jawa Timur, dan bahkan ada yang dari Jawa Tengah larut dalam aksi di panggung.
Mereka melenggang di hadapan para juri untuk menjadi yang terbaik dan dapat kesempatan jadi bintang iklan. Tak ada tema khusus yang ditetapkan buat peserta.
Peserta juga terdiri dari anak-anak hingga remaja. “Mereka diberi kebebasan untuk berekspresi,” kata Retno Emanuell, penyelenggara Audisi Bintang Iklan ini.

Menurut Retno, pihaknya sudah dua kali menggelar kegiatan tersebut, dan selalu memperoleh respons bagus dari para peserta. “Cuma karena sekarang lagi pandemi, banyak yang berhalangan hadir meski sudah menyatakan keikutsertaannya,” ungkapnya.
Melalui ajang penggalian bakat tersebut, Dennis Promotion Management yang sudah eksis sejak 30 tahun silam ini berupaya menyeleksi mereka yang benar-benar punya kemampuan dan kemauan untuk jadi bintang iklan.

“Kami benar-benar cari bibit unggul lewat audisi ini. Mereka selanjutnya akan kami arahkan menjadi bintang iklan untuk produk-produk ternama yang akan ditayangkan di stasiun televisi Jawa Timur,” tegasnya.
Retno menekankan, sebelumnya calon bintang iklan ini terlebih dulu diasah kemampuannya sehingga bisa menjadi yang terbaik. “Kami akan ‘poles’ dulu mereka sehingga bisa tampil merepresentasikan produk-produk yang akan memakai mereka sebagai ikonnya,” tandas Retno. ana