Tumbuh Bulu di Tubuh Bikin Tidak Nyaman? Coba Terapi dengan IPL Hair Removal

0
1112
Terapi menghilangkan rambut atau bulu pakai IPL Hair Removal diklaim lebih efektif dan hasilnya permanen.

iniSURABAYA.com – Hilangkan bulu atau rambut di area yang tidak diinginkan kini makin mudah. Evine Derma Aesthetic punya solusi bagi pria maupun wanita yang ingin menghilangkan bulu atau rambut di tubuhnya menggunakan teknik Intense Pulse Light (IPL) Hair Removal.

“Asal mematuhi protokol yang sudah kami berikan, terapi IPL Hair Removal ini 90 persen bisa menghilangkan bulu atau rambut tubuh secara permanen,” tegas dr Evan Gunawan, founder Evine Derma Aesthetic kepada iniSurabaya.com.

Menurut Evan, hadirnya rambut di bagian tubuh tertentu seperti underarm, kaki, atau tangan sering membuat seseorang hadi kurang percaya diri. “Pada perempuan misalnya di bagian kumis tumbuh bulu seperti lelaki sehingga bikin tidak nyaman. Begitu pula bulu di lengan sering bikin tidak PD (percaya diri),” ujarnya.

Upaya yang dilakukan, mulai dari mencukur hingga mencabut dengan teknik waxing sering gagal. Penggunaan teknik yang salah tak jarang membuat rambut bukannya hilang, tetapi sebaliknya malah tumbuh lebih cepat, dan bahkan membuat kulit iritasi.

Karena, mencukur hanya menghilangkan sebagian bulu yang terlihat, tidak sampai ke akar. “Mencukur rambut atau bulu juga bisa membuat kulit jadi bintil-bintil seperti kulit ayam,” begitu tegas dr Evan.

Evan menekankan, penggunaan teknik IPL Hair Removal selain lebih efektif, juga minim sakit, dan tidak menyebabkan iritasi. “Fungsinya menghilangkan bulu atau rambut di lokasi yang tidak diinginkan, dan mencegah tumbuh lebih lama,” urainya.

Jika dilakukan sesuai prosedur, lanjut dr Evan, terapi ini bisa menghilangkan bulu dan mencegahnya tumbuh hingga setahun lamanya. “Jadi pasien tidak perlu sering datang untuk treatment,” tandasnya.

Evan menyarankan pasien menggunakan paket 5-6 kali treatment untuk menghilangkan bulu secara permanen selama setahun. “Untuk masa setahun itu mungkin hanya bulu halus yang tumbuh. Itu pun tidak terlalu kelihatan,” bebernya.  

Diakui Evan, hasil yang diperoleh pasien saat menjalani terapi IPL Hair Removal memang tidak instan seperti teknik lain. “Butuh waktu lebih lama (terapinya), tetapi hasil akhirnya lebih permanen,” tuturnya.

Teknik IPL Hair Removal ini menggunakan energi sinar laser. Saat sinar disorotkan pada bulu atau rambut yang akan dihilangkan, sinar tersebut akan ditangkap oleh pigmen dalam bulu

Pigmen yang menyebar dalam semua bagian bulu atau rambut akan menangkap sinar dan mengubahkan menjadi energi panas. Energi ini yang membuat rambut terbakar sampai ke akarnya, sehingga rambut tidak berproduksi lagi.

Selain menghilangkan bulu dan rambut, IPL yang bisa dilakukan pada pria maupun wanita ini juga berfungsi sebagai treatment peremajaan dan mencerahkan.  

Pemanfaatan teknik IPL Hair Removal ini, kata Evan, dipatok dengan harga mulai Rp 300.000 untuk sekali terapi. “Besarnya biaya tergantung pada bagian yang akan diterapi,” ungkapnya.    

Untuk melakukan terapi IPL Hair Removal pasien tidak perlu persiapan khusus. Pasian hanya diimbau tidak melakukan treatment saat sedang sunburn karena berpotensi memperparah iritasi. Khusus untuk treatment underarm, Evan menyarankan untuk tidak langsung memakai deodoran pasca tindakan untuk mencegah iritasi. ap

Comments are closed.