
Indra Lesmana

Indra Lesmana
iniSURABAYA – ‘Jazz Traffic Festival’ bakal kembali menghibur penikmat musik Surabaya. Pesta musik yang rutin digeber selama dua hari itu kali ini hadir di Grand City Convex pada Sabtu-Minggu (25-26/8/2018).
Bagi yang berminat bisa memperoleh tiket masuk yang sudah bisa diperoleh sejak 9 Agustus 2018. Suara Surabaya Media selaku penyelenggara mematok harga tiket yang beragam untuk satu hari maupun untuk dua hari pertunjukan langsung.
“Makin cepat beli tiket lebih besar kemungkinan mendapatkan harga lebih murah,” ujar Iping Supingah, Media Relation ‘Jazz Traffic Festival’ (JTF).
Iping lalu memberi contoh, pada tanggal 9-11 Agustus 2018 harga tiket untuk katagori umum ‘One Day’ dibanderol Rp 235.000. Tetapi, pada tanggal 12-14 Agustus 2018 berubah jadi Rp 245.000.
Dan mulai Rabu (15/8/2018) hingga Jumat (17/8/2018) harga tiket untuk katagori yang sama ini sudah menjadi Rp 255.000.
Sedang tiket untuk katagori umum ‘All Days’ (dua hari) yang berlaku pada tanggal 3-14 Agustus 2018 harganya Rp 350.000. Namun, mulai Rabu (15/8/2018) hingga 23 Agustus 2018 sudah naik jadi Rp 400.000.
Pihak penyelenggara memberi kesempatan pada para pelajar dan mahasiswa untuk mendapatkan harga tiket lebih murah. Harga yang berlaku pada tanggal 9-11 Agustus 2018 sebesar Rp155.000, sedang pada tanggal 12-14 Agustus 2018 menjadi Rp 160.000.
“Pembelian tiket kategori pelajar/mahasiswa harus menunjukkan kartu tanda mahasiswa (KTM) atau kartu pelajar,” kata Iping.
Ketentuan lain bagi peminat tiket dengan harga pelajar/mahasiswa ini adalah,”Satu KTM/Kartu Pelajar bisa digunakan untuk membeli lebih dari satu tiket.”
Saat penyelenggaraan JTF, bagi pemegang tiket untuk mahasiswa/pelajar ini harus sudah masuk area IndiHome Jazz Traffic Festival 2018 sebelum pukul 15.30. “Dan jika tiket hilang, yang bisa mengurus adalah pemilik kartu mahasiswa atau pelajar yang digunakan untuk membeli,” tegasnya. dit
Berikut daftar harga progresif tiket Indihome Jazz Traffic Festival 2018:
Kategori Umum
- One Day
9-11 Agustus 2018 Rp 235.000
12-14 Agustus 2018 Rp 245.000
15-17 Agustus 2018 Rp 255.000
18-20 Agustus 2018 Rp 265.000
21-23 Agustus 2018 Rp 275.000
24 Agustus 2018, Day 1, dan Day 2 Rp 300.000 - All days
3-14 Agustus 2018 Rp 350.000
15-23 Agustus 2018 Rp 400.000
24 Agustus 2018, Day 1, dan Day 2 Rp 500.000
Kategori Pelajar atau Mahasiswa
- One Day
15-17 Agustus 2018 Rp 165.000
18-20 Agustus 2018 Rp 170.000
21-23 Agustus 2018 Rp 175.000
All days
Sampai 11 Agustus 2018 Rp 250.000
12-23 Agustus 2018 Rp 275.000