Inilah Serunya Kebersamaan Anak dan Orangtua Sambil Ajarkan Cinta Lingkungan

0
1443

Irene didampini putrinya, Yovina menyelesaikan pekerjaan mereka menempelkan hiasan pada tas belanja di Lenmarc Mall Surabaya.

iniSURABAYA – Lenmarc Mall Surabaya kembali menggelar acara menarik buat keluarga. Kali ini tantangannya adalah menghias tas belanja.

Tak ayal, acara yang diselenggarakan pada Minggu (21/5) itu disambut meriah. Sedikitnya 20 orang anak terlihat sibuk menghias tas belanja dari bahan kertas ukuran 40×20 cm.

“Saya ketrampilan seperti ini. Saya sudah sering menghias tas, tetapi bukan dari kertas seperti ini,” ucap Azzahra Viola.

Gadis yang akrab disapa Lala ini menambahkan, bahwa dirinya kali ini ingin bikin tas yang menarik buat ibundanya. “Biar nggak usah pakai tas plastik lagi,” celetuknya.

Murid kelas 2 SD Al-Azhar Surabaya ini terlihat serius menggunting sedotan warna-warni lalu menempelkannya pakai lem di permukaan tas yang dia letakkan di atas meja.

Gadis berhijab ini juga mempersiapkan kertas hias warna-warni untuk mendukung komposisi potongan sedotan yang dia tempelkan secara berjajar.

Sementara anak-anak lain tak kalah sibuknya menggunting dan menempel hiasan di semua bagian tas kertas masing-masing.

“Yovina bagian kasih lem sebelum ditempel di tas,” ucap Irene, orangtua Yovina.

Irene menyatakan, Yovina sangat antusias ketika mengetahui ada lomba menghias tas belanja. “Di sekolah memang dia selalu asyik kalau ada kegiatan ketrampilan,” ujarnya.

Murid TK B Whiz Kids Play School Surabaya ini tampak mengamati setiap gerakan mamanya menggunting, melipat dan menempel aneka hiasan di permukaan tas belanja tersebut.

“Gambarnya saya print dulu di rumah, baru kemudian ditata dan diberi lem,” beber Irene.

Lomba menghias tas belanja yang diselenggaraan Lenmarc Mall Surabaya ini juga diikuti sedikitnya 20 orang siswa Sempoa Galaxy Surabaya.

“Pesan yang ingin disampaikan lewat kegiatan ini adalah agar anak-anak terbiasa berkreasi menggunakan barang-barang bekas pakai,” ujar Kukuk F Suharno, Humas Lenmarc Mall Surabaya.

Mengenai penggunaan tas dari bahan kertas, diakui Kukuk juga untuk memberi pemahaman pada anak mengenai barang-barang yang bisa didaur ulang.

“Kita harus ajarkan pada mereka sejak dini tentang perlunya menjaga lingkungan dan menghindari pemakaian plastik dalam kehidupan sehari-hari,” bebernya. –sum

Comments are closed.